Neuer Ungkap Kunci Sukses Gagalkan Penalty CR7

Sabtu, 05 Mei 2012


MADRID - Bayern Munich sukses mencatatkan rekor sebagai tim pertama yang mampu lolos ke final Liga Champions dan bermain di markas sendiri. Namun, sukses ini tak lepas dari peran sang kiper, Manuel Neuer.

Ya, Neuer tampil sensasional saat Bayern menyingkirkan Real Madrid di semi final untuk kemudian mencatatkan diri sebagai tim pertama (di format Liga Champions) yang mampu lolos ke final di stadion sendiri. Seperti kita ketahui, laga final musim ini akan dihelat di Allianz Arena yang notabene markas Bayern.

Kiper nomor satu Jerman ini tampil sebagai sosok sentral dibalik pencapaian bersejarah FC Hollywood. Neuer mengantar Bayern lolos dengan menggagalkan dua penalti bintang El Real, Cristiano Ronaldo dan Ricardo Kaka pada drama adu penalti (3-1). Kedua tim terpaksa melewati adu penalti setelah bermain  2-1 (agregat 3-3).

Dalam pertandingan tersebut, Neuer memang sempat terkecoh oleh Ronaldo yang sukses mengeksekusi penalti untuk membawa Madrid unggul 1-0. Namun, pada saat adu penalti, mantan kiper Schalke ini sukses membaca arah bola megabintang Portugal tersebut.

“Saat dia mengambil penalti (pada saat pertandingan), saya mengira dia akan menempatkan bola di pojok favoritnya (kanan kiper). Tapi dia tidak melakukan itu. Untunggnya, pada saat adu penalti dia melakukannya,” ujar Neuer yang mengaku sempat mempelajari tendangan penalti CR7.

“Pada saat adu penalti, saya tahu bahwa saya setidaknya harus menggagalkan satu tendangan. Jadi, saya fokus penuh. Saya bahkan merasa ada di dunia lain, jadi saya tak bisa mengatakan apa yang terjadi. Saya hanya konsentrasi pada bola,” imbuhnya di situs resmi Bundesliga.

Di babak final 19 Mei mendatang, Bayern akan berhadapan dengan Chelsea yang membuat kejutan besar dengan menyingkirkan juara bertahan Barcelona. Apa prediksi Neuer terkait laga final ini?

“Di final, peluangnya 50-50. Tak peduli tim apa yang bertanding. Ini adalah pertandingan tunggal dan apapun bisa terjadi. Jadi, sekali lagi kami harus fokus,” pungkasnya.

Robben Bukan Rahasia Bayern Menang dari Madrid


MADRID - Bayern Munich sukses melaju ke final Liga Champions, setelah melewati drama adu penalti melawan Real Madrid. Arjen Robben pun tak segan untuk membuka rahasia di balik kemenangan tersebut.

Madrid sejatinya sempat unggul 2-0 lewat dua gol Cristiano Ronaldo. Namun Robben membuat timnya menyamakan agregat melalui eksekusi penalti, hingga ketika turun minum skor kedua tim 2-1. Ketika itulah keyakinan mulai tumbuh di kalangan para punggawa Die Roten.

“Pada jeda turun minum kami semua berbicara dan mengatakan pada satu sama lain bahwa kami bisa melakukan ini (meraih kemenangan). Kami menyadari ada bagian ketika kami mengontrol pertandingan dan kami terlihat sebagai tim yang lebih baik,” ungkap Robben, dilansir dari UEFA, Kamis (26/4/2012).

“Di atas semua itu, kami juga mengetahui bahwa kami harus berhati-hati karena Madrid memiliki kualitas hebat di barisan penyerangnya,” imbuhnya.

Pada akhirnya Madrid harus pasrah karena tiga dari empat algojonya gagal menendang tendangan penalti. Sementara itu tiga algojo Bayern sukses mengeksekusi penalti. Robben pun memaparkan mengapa mereka bisa bertahan di laga tersebut dengan tetap fokus dan bugar.

“Sebelum babak tambahan waktu kami telah memiliki perasaan bahwa kami punya sedikit keuntungan. Kami merasa beberapa pemain mereka (Madrid) kelelahan karena usaha yang mereka tampilkan. Saya pikir kondisi fisik adalah salah satu kekuatan kami dan kami membuktikan bisa bermain hingga 120 menit bahkan lebih,” tutupnya.

Alasan Kenapa Avenged Batal Konser di Indonesia ?


Tak bisa ditutupi rasa kecewa yang tengah dirasakan oleh ribuan fans Avanged Sevenfold (A7X), pasalnya band hard rock/heavy metal Amerika asal Huntington Beach, California ini batal tampil di panggung Carnaval Beach, Ancol yang sebelumnya telah dijadwalkan konser akan digelar pada Selasa, tanggal 1 Mei 2012. Namun pihak A7X membatalkan acara beberapa jam sebelum konser dimulai. Tak ayal ribuan fans A7X pun histeris dan meneriaki pihak promotor dengan berbagai macam makian, namun pihak promotor berjanji akan mengembalikan uang seharga tiket yang telah dibeli.
Pihak promotor mengumumkan bahwa konser Avenged Sevenfold batal dilaksanan karena alasan keamanan, berhubung jadwal konser bertepatan dengan hari buruh internasional dan hal ini membuat personil A7X batal tampil demi keselamatan mereka sendiri. Mengetahui hal ini, langsung saja pihak A7X memberikan konfirmasi melalui situs remi mereka avengedsevenfold.com, dalam situs tersebut, pihak A7X menegaskan bahwa alasan mereka membatalkan konser bukan karena keselamatan personil, melainkan untuk keselamatan banyak pihak. Pihak promotor dianggap tidak bisa menyiapkan peralatan-peralatan panggung sesuai dengan janji yang telah disepakati sebelumnya dengan pihak manajemen A7X. A7X menyatakan bahwa panggung yang disediakan, sama sekali tidak layak dan tidak aman, sehingga bisa mengancam keselamatan mereka dan fans. A7X juga menyatakan bahwa pembatalan ini demi untuk kebaikan bersama, mereka tak ingin jika ditengah acara ada kru, personil atau fans yang terluka karena lokasi dan panggung yang tidak mendukung. Jadi pembatalan ini sama sekali tidak ada kaitannya dengan kondisi keamanan di Jakarta.
Walaupun panggung konser sepenuhnya adalah tanggung jawab promotor, namun A7X bersama crew-nya sudah berusaha untuk mengatasi masalah tersebut dengan beberapa cara, tapi sayangnya usaha itu dirasa masih belum berhasil, sehingga rombongan A7X memutuskan untuk membatalkan konser. Mereka pun sangat menyayangkan peristiwa ini, karena A7X menganggap fans mereka di Indonesia sangat loyal, bahkan mereka menyebut Jakarta adalah salah satu kota favorit untuk mereka kunjungi.
Tentu saja hal ini menjadi tamparan bagi Indonesia, karena ketidakmampuan pihak promotor, Indonesia terpaksa masuk ke daftar hitam promotor yang bermasalah untuk artis sekelas Avenged Sevenfold. Semoga hal ini bisa menjadi pelajaran bagi promotor-promotor lainnya dan tidak akan terulang untuk kesekian kalinya.